Home » » 5 Ciri Hubungan Tak Sehat!

5 Ciri Hubungan Tak Sehat!

Written By Unknown on Sabtu, 23 November 2013 | 21.59


Indahnya saat-saat memiliki pasangan hidup dapat berakhir buruk jika mulai mengarah pada hubungan yang tak sehat.

Maka dari itu Anda harus menghindari lima ciri hubungan yang tak sehat berikut ini!







1. Merasa ketakutan

Berada bersama orang terkasih seharusnya membuat kita merasa nyaman dan terlindungi. Tapi, jika pada kenyataannya kita justru seringkali merasa ketakutan. Misalnya, takut beradu argumen, takut dipermalukan di depan umum, hingga takut diserang secara fisik. Penyerangan fisik dapat menghilangkan kepercayaan dan membahayakan diri kita, lho.

2. Terjebak sikap posesif

Semenjak menjalin hubungan dengan si dia, hubungan kita dengan teman-teman menjadi sangat jauh. Tak bisa lagi hangout bersama mereka karena dia selalu melarang. Hati-hati, hubungan yang terlalu membatasi bisa membuat kita tersiksa. Sikap seperti ini akan menjadi awal bagi dia untuk mengendalikan kehidupan kita, mulai dari kegiatan sampai keuangan.

3. Moody

Hari ini dia bisa bersikap sangat manis, tapi esok hari dia bisa tiba-tiba menjadi sangat marah hanya karena kita tak segera mengangkat teleponnya. Setelah terjadi pertengkaran, biasanya dia akan mengatakan bahwa ia menyesali tindakannya dan menghujani kita dengan kata-kata cinta.

4. Mengejar komitmen

Pasangan yang cenderung abusive, biasanya akan bersikap sangat manis di awal hubungan. Ini demi mengejar komitmen dan status. Setelah itu, ia akan mengambil kendali dan memaksa kita untuk melakukan apa pun sesuai dengan kehendaknya.

5. Senang menyalahkan

Pelaku kekerasan cederung gemar menyalahkan orang lain. Hati-hati, jika si dia menunjukkan sikap selalu menyalahkan dan menghina dengan kata-kata kasar. Itu sinyal merah bahwa dia tak pantas untuk Anda.  Tak ada seorang pun yang berhak menyakiti diri kita. Ketika merasa tak nyaman dalam sebuah hubungan, segeralah melepaskan diri. (Bestari Kumala Dewi/ Precilia Meirisa / chicmagz.com)



BACA JUGA YANG LAIN

translate

Label

Arsip Blog